Mobil Sport utility vehicle (SUV) yang asalnya dari tiongkok yaitu wuling almaz, mobil yang satu ini punya berbagai keunggulan dari sisi fiturnya. Mobil yang satu ini cukup mendapatkan sambutan yang baik dari masyarakat yang ada di Indonesia.
Mobil yang satu ini memiliki design yang modern dan juga harga yang kompetitif. Harga dari mobil ini hanya Rp266,8 juta, harga tersebut sudah sangat murah untuk mobil SUV yang bisa mengangkut hingga 7 orang. Jika kita lihat mobil ini memang memiliki beberapa kelebihan tapi bukan berarti mobil ini tidak memiliki kekurangan. Bagi Anda yang ingin membeli mobil yang satu ini sebaiknya Anda juga pertimbangkan beberapa kekurangan, yuk simak informasi di bawah ini supaya Anda bisa memiliki gambaran mengenai mobil ini:
Mesin Kurang Bertenaga
Mesin dari mobil ini kurang bertenaga, mesin ini hanya memiliki mesin berkubikasi 1.5 liter turbo tenaganya lebih kecil jika dibandingan dengan competitor. Jika kita bandingkan juga dengan Honda CR-V Turbo mobil wuling ini cukup jauh padahal kedua mobil ini sama-sama mengusungg mesin berkubikasi 1.5 liter turbo. Hal ini cukup dikeluhkan oleh para penggunanya karena kondisi bahan bakar untuk mobil ini tidak terlalu baik.
Transmisi CVT Kurang Responsif
Berbagai pengguna dari mobil ini sering mengeluhkan mengenai transmisi dari mobil ini. pada saat start saja mobil ini sudah terasa berat, dan hentakan saat kick down juga rasanya lebih lambat. Sebetulnya hal ini bisa cukup di maklumi karena karakter dari CVT ini hanya menjanjikan perpindahan gigi yang halus. Mobil ini tidak hanya tersedia dalam transmisi CVT saja tapi ada juga pilihan transmisi manual 6. Untuk varian yang termurahnya.
Sistem Pengereman Kurang Halus
Kekurangan yang satu ini memang yang paling harus Anda pertimbangkan, kekurangan dari breaking sistemnya ini memang cukup banyak. Saat maju dalam kecepatan sedang apalagi tinggi mobil ini saat di rem akan maju ke depan, jadi pengeremannya tidak mulus. Hal ini bisa jadi karena bobot dan bodi dari mobil ini yang cukup besar. Saat menurun atau menanjak mobil ini juga bisa terhentak cukup kuat.
Airbags Sedikit
Mobil wuling almaz ini hanya dilengkapi dengan airbag sebanyak 4 buah, hal ini tentu saja sangat disayangkan karena mobil ini sudah memiliki berbagai fitur modern. Jumlah ini jauh lebih sedikit jika di bandingkan dengan kompetiror, padahal competitor ini memiliki harga yang lebih murah dan sudah punya 6 airbag. Posisi airbagnya ini hanya ada di lingkar kemudi dan bagian penumpang depan saja, dua lagi ada di bagian kanan dan kiri baris depan yang bisa melindungi dari bentutan samping.